sd memory card classes

Kalo kamu punya kamera dslr canon eos 550d atau canon eos 7d atau bahkan mungkin canon eos 5d mark II pasti bisa dong ngegunain format video yang ok punya yang kebanyakan sekarang dipake sama production house buat bikin video clip kecil2an (low budget), buat ngerekam HD video pasti dibutuhkan media penyimpanan yang bagus biar hasil dari perekaman juga baik.


Makanya dibutuhin sd card dengan minimal class 6 keatas buat ngerekam video HD biar ga putus-putus atau gagal merekam pada dslr movie kita.


Dan sebenernya ada beberapa kecepatan SD card (Speed class) untuk merekam video HD :
- Class 2 mempunyai kecepatan yang rendah (slowest speed) dengan kecepatan 2mb/s biasanya dipakai hanya untuk memotret dengan dslr atau kamera pocket, kalaupun untuk merekam video ya untuk standard definiton video recording
- Class 4 dan Class 6 mempunyai kecepatan 4 mb/s dan 6 mb/s dan biasa dipakai untuk HD video recording (recomended untuk canon eos 550d, canon eos 7d, atau canon eos 5d)
- Class 10 mempunyai kecepatan 10 mb/s dan biasanya digunakan untuk keperluan yang lebih tinggi dari sd card class 6


kalau saya sih recomended sama brand sandisk, apalagi sandisk ultra 4gb dengan kecepatan 15mb/s


Q: Mengapa video saya sering mati sendiri ketika lagi merekam?
A: Seringkali dikarenakan memory card yang dipakai kurang cepat speednya Solusi: Gunakan memory card dengan speed "Class 6" keatas.

Q: Berapa durasi maksimal rekam video di 550D?
A: Untuk satu klip maksimal sepanjang 12 menit untuk Full-HD dan HD, atau 29:59 menit untuk Standard Definition.

Hal ini disebabkan oleh dua hal: pertama karena ukuran file FAT dibatasi hanya 4 GB dan kedua karena adanya aturan pajak di Eropa yg mengatur durasi maksimal suatu alat rekam sebelum dia masuk ke dalam kategori "Video Camcorder": seluruh alat yg mampu merekam video lebih dari 30 menit harus mendapat kategori pajak yg lebih tinggi.

Q: Berapa memory yg diperlukan untuk merekam video?
A: Canon EOS 550d menggunakan format video .MOV (compressor .H264) dengan bitrate 40Mbps atau sekitar 5 MB perdetik atau sekitar 300MB permenit atau 900MB - 1GB untuk 3 Menit Full-HD 1080p dan Hd 720p --> 18GB - 20 GB per jam

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More